Bertempat di Aula Kecamatan Rupat diadakan Penyambutan dan Penerimaan Mahasiswa KKN dari Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau (UIN SUSKA RIAU). Hadir dalam acara tersebut Camat Rupat Hariadi, S.Sos., M.Si , Sekretaris Kecamatan Rupat Rudi Zuhelvis, SH, Kasi Kesosbud Hafiz Novendra, S.STP, Kasi Pelayanan Umum Fitriani, A.Md, dan Mahasiswa KKN berjumlah kurang Lebih 60 orang, Jum’at (07/07/2023).
Dalam sambutan Camat Rupat menyampaikan terimakasih Kepada Mahasiswa KKN UIN Suksa Riau yang telah mempercayai wilayah Kecamtan Rupat sebagai lokasi Kuliah Kerja Nyata (KKN), yaitu Kelurahan Batu Panjang, Kelurahan Terkul dan Desa Sri Tanjung.
“Kami Pemerintah Kecamatan Rupat sangat mendukung penuh dengan adanya kegiatan Kuliah Kerja Nyata (KKN), kami berharap kepada Mahasiswa KKN UIN Suska Riau agar menjaga etika, adap yang dilandasi dengan kearifan lokal setempat dan bisa beradaptasi dengan masyarakat tempat lokasi KKN.
Kemudian Camat Rupat Juga menjelaskan secara rinci tentang Geografis wilayah Kecamatan Rupat terdiri dari 4 Kelurahan, 12 Desa yang berjumlah penduduk sekitar 39.407 ribu jiwa, serta adat dan istiadat yang ada diKecamatan Rupat ini.
“Kami mengharapkan kepada Mahasiswa KKN dari UIN Suska Riau dalam pelaksanaannya KKN ini, agar tetap mengedepankan norma-norma, adat istiadat, dan budaya yang berlaku di masyarakat Kelurahan dan Desa ditempat lokasi KKN sehingga dalam proses pelaksanaan kegiatan KKN dapat diterima oleh masyarakat dan bisa berjalan dengan baik serta berkesan,”harap Camat Rupat.
lebih jauh dari itu Camat Rupat berpesan Kepada Mahasiswa yang merupakan peluang besar dari Universitas UIN melalui KKN ini, agar bisa menerapkan teori yang dipelajari selama ini dan dapat memberikan masukan, saran serta terobosan yang baru dalam memajukan Desa, mengembangkan dan meningkat pemberdayaan masyarakat.
Pelaksanaan Kuliah Kerja Nyata Universitas Islam Negeri Sultan Syarif Kasim Riau akan dimulai dari tanggal 3 Juli 2023 sampai dengan tanggal 30 Agustus 2023 dan dibagi 3 lokasi tempat KKN. Diantaranya Kelurahan Batu Panjang, Kelurahan Terkul, dan Desa Sri Tanjung.
Pertemuan diakhiri dengan pemasangan Id Card secara simbolis dan pemberian baju Pdh secara simbolis kepada Mahasiswa KKN UIN Suska Riau tahun 2023.
Berita Lainnya
Ahmad Syah Harrofie Apresiasi Kehadiran Puluhan Ribu Warga di Pantai Lapin Rupat Utara
Bupati Bengkalis: Selamat dan Tahniah Kepada Ketua dan Pengurus KONI yang Baru