PULAU RUPAT SEBAGAI PUSAT PARIWISATA UNGGULAN DAERAH

Gubernur Riau Arsyadjuliandi Rachman seakan tidak ingin beranjak dengan cepat setelah melihat keindahan Beting Aceh yang juga dikenal sebagai Pulau Pasir Berbisik, di Kecamatan Rupat Utara, Sabtu (16/7/2016).

Hal ini disampaikan Gubernur saat memberikan sambutan sekaligus membuka secara resmi festival pantai pesona Teluk Rhu, Kecamatan Rupat Utara yang mengaku telah melihat langsung keindahan Pulau Pasir Berbisik bersama Bupati Amril Mukminin, Ketua PKK Provinsi Riau, Sisilita Arsyadjuliandi, Ketua PKK Kabupaten Bengkalis Kasmarni Amril dan rombongan

“Kami tadi diajak melihat beting aceh oleh Bupati. Kami sangat kagum dan luar biasa akan keindahannya. Hampir saya gak mau pulang tadi, karena sanking indahnya. Kalau tidak diingatkan protocol tadi, mungkin bapak/ibu lama menunggu kami untuk membuka acara festival pantai ini,” ujar Gubri dihadapan seluruh tamu undangan dan masyarakat.

Bahkan, seakan dengan senang hati, Gubernur Arsyadjuliandi Rachaman, dipastikan akan menghadiri undangan Bupati Bengkalis Amril Mukminin, pada Musabaqah Tilawatil Qur’an (MTQ) tingkat Kabupaten Bengkalis yang bakal diselenggarakan di Rupat Utara beberapa waktu kedepan.

“Nanti MTQ Kabupaten Bengkalis kami akan hadir di Rupat Utara lagi, dan akan berkunjung ke Beting Aceh lagi. Karena ini suatu kebanggaan kita yang bisa kita jual kedepan nanti. Baik secara sekala Nasional maupun Internasional,” sebut Gubri yang akrab di sapa Andi ini.

Selian itu, Gubri juga berpesan kepada Pemerintah Kabupaten Bengkalis, untuk terus mengembangkan segala bentuk kebudayaan dan pariwisata di Pulau  Rupat. Seperti tarian zapin api yang memang hanya dimiliki warga Rupat Utara ataupun wisata religi dan wisata manggrove.

“Ini kita harapkan dapat dikembang dan dikemas dengan baik oleh pemerintah Kabupaten Bengkalis agar tujuan wisatawan selain menikmati keindahan alam di Rupat ini juga dapat menikmati berbagai kegiatan budaya dan wisata lainnya,” harap Andi.

Menanggapi hal ini, Bupati Amril Mukminin saat diwawancara, mengatakan bahwa Pemerintah Kabupaten Bengkalis hingga saat ini memang akan terus mengembangkan berbagai objek wisata dan budaya yang ada di Rupat. Sehingga semuanya mampu menarik wisatawan untuk berbondong-bondong mengunjungi pulau Rupat, sebagai salah satu pulau yang menjadi agenda wajib dikunjungi.

“Pengembangan wisata di Pulau Rupat, memang menjadi salah satu misi Kabupaten Bengkalis untuk lima tahun kedepan. Yakni Rupat sebagai Gerbang Pesisir. Dengan fokus menjadikan Pulau Rupat sebagai pusat pariwisata unggulan daerah, perkebunan, peternakan, kelautan dan perikanan,” jelas Amril.

Tentunya, ia juga berharap seluruh pihak dapat aktif bersama membantu mewujudkan misi ini, sehingga Kabupaten Bengkalis benar-benar mampu menjadi model Negeri maju dan makmur di Indonesia.

 

Tulis Komentar