Ketua TP-PKK Kabupaten Bengkalis, Hj. Siti Aisyah Memberikan Santunan kepada Anak Yatim dan Kaum Duafa di Kecamatan Rupat, tepatnya di Aula Lantai I Kantor Camat Rupat. Senin 3/5/2021.
Diawali sambutan dari Ketua TP PKK Kecamatan Rupat, Kamila. Beliau mengucapkan selamat datang dan ucapan terimakasih kepada Tim Penggerak PKK Kabupaten Bengkalis, Ibu Hj. Siti Aisyah yang telah sengaja hadir disini untuk melaksanakan kegiatan amal yaitu pemberian santunan kepada anak yatim dan kaum duafa.
Karmila berharap kegiatan amal ini dapat dilaksanakan setiap tahunnya. Ia juga berharap kegiatan ini mampu menggugah hati Tim Penggerap PKK Kecamatan dan Desa agar ikut serta berkontribusi dalam bersedekah guna mensejahterakan masyarakat yang kesusahan.
Melalui kegiatan ini, Siti Aisyah berharap jalinan silaturahmi antara TP PKK Kabupaten dengan TP PKK Kecamatan dan Desa terjaga dengan baik baik.
Tidak hanya itu, Ketua TP PKK Kab. Bengkalis juga mengajak untuk bersedekah, bisa turut patungan dan berkontribusi melalui sedekah secara langsung maupun online yang nantinya akan kami konversi menjadi sembako untuk dibagikan kepada mereka yang membutuhkan.
“Mari bersama kita sisihkan harta terbaik kita dan jadilah manfaat bagi orang banyak dengan bersedekah bersama,”. Ungkap Hj. Siti Aisyah.
Terlihat hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua TP PKK Kab.Bengkalis, Hj.Siti Aisyah beserta Rombongan, Ketua TP PKK Kec.Rupat, Karmila beserta pengurus lainnya, Kaum Duafa dan Anak Yatim yang turut di undang pada kegiatan tersebut.
Berita Lainnya
Tingkatkan Kompetensi Amil, 40 UPZ Masjid/Mushalla Pulau Rupat Ikuti Bimtek
Camat Rupat Hariadi Resmi Menutup Turnamen Tenis Meja Rupat Bermasa dan Turnamen Sepak Takraw tahun 2024