Senin, 01 Februari 2021 | 15:26:11 WIB | Dibaca : 1850 Kali

Hari ini Lurah Batu Panjang Pimpin Apel Di Kantor Camat.

Editor : IKO FIALI - Reporter : IKO FIALI - Fotografer : AKMAL HAKIM
Hari ini Lurah Batu Panjang Pimpin Apel Di Kantor Camat. Teks foto: M.RAIS, S.HI., M.Si PIMPIN APEL SENIN DI HALAMAN KANTOR CAMAT RUPAT

Kegiatan apel Senin dilaksanakan di Halaman Kantor Camat Rupat. Dihadiri oleh Ka. UPT dan Lurah Se-Kecamatan Rupat, Staf Pegawai dan Honorer Lingkup Kecamatan Rupat. Senin, 01/02/2021.

Camat Rupat, Khairunazri, S.STP., MPA diwakilkan oleh Lurah Batu Panjang M.Rais, S.HI., M.Si menyampaikan beberapa hal penting terkait kedisiplinan, penulisan nomenklatur Kelurahan Batu Panjang dan etika ASN dalam bermedsos.  

“Sebagai ASN, Peraturan begitu melekat pada diri kita. Kita dituntut untuk profesional, bertanggung jawab, bermoral dan lain sebagainya .Harapannya kita bisa menjadi contoh bagi masyarakat,” Ungkap Rais

 “Peraturan Pemerintah Nomor 53 Tahun 2010 Tentang Disiplin Pegawai Negeri Sipil. Di situ sudah jelas tertulis, bahwa kita di tuntut untuk disiplin dan ada sanksi bagi ASN yang tidak disiplin,” Terang Rais.

“Disiplin itu sangat diperlukan dalam mendukung lancarnya suatu pekerjaan apalagi kita sebagai ASN dituntut harus menjadi pegawai yang profesioanal, bermoral, dan bertanggung jawab” Pungkasnya

 Selanjutnya Lurah Batu Panjang menyampaikan tentang penulisan nomenklatur Kelurahan Batu Panjang.

“Selama ini masih banyak Staf atau rekan –rekan lain menuliskan tulisan Kelurahan Batu Panjang itu tanpa spasi,” Terangnya

“Berdasarkan Surat Keputusan Menteri Dalam Negeri Nomor : 140-502 tanggal 17 September 1980  perihal Penetapan Desa Menjadi Kelurahan Provinsi Riau, bahwa penulisan nomenklatur yang benar adalah Kelurahan Batu Panjang dengan menggunakan spasi. Sehubungan dengan dengan hal tersebut, saya minta kepada rekan-rekan untuk dapat menyesuaikan penulisan nomenklatur sesuai ketentuan  yang ada,” Lanjut Rais

Terakhir, Rais mengingatkan tentang ASN harus bijak dalam menggunakan media sosial.

“Ketentuan terkait bijak dalam bermedia sosial telah di atur. Dengan demikian,  jadilah orang yang bijaksana dalam menggunakan media sosial. Gunakan media sosial untuk hal-hal yang positif, menjadi inspirasi dalam berbagai kalangan, mengharumkan citra baik dan berprilaku lah sesuai norma kesopanan dan kesusilaan”. Jelasnya

“Ada sesuatu hal yang dirasa kurang berkenan, sampiakan kepada atasan atau pimpinan, Jangan main sindir-sindiran di media sosial, itu dapat merusak citra baik kita sebagai ASN,” Ungkap Rais sebelum mengakhiri amanatnya.