Selasa, 05 Desember 2017 | 07:04:pm WIB | Dibaca : 1805 Kali

Pelantikan Forum Pengurus Karang Taruna Kecamatan Rupat dan Pembukaan Semi Open Tournament Bola Voli Rupat Cup I Tahun 2017.

Pelantikan Forum Pengurus Karang Taruna Kecamatan Rupat dan Pembukaan Semi Open Tournament Bola Voli Rupat Cup I Tahun 2017. Teks foto: Camat Rupat, Hanafi, S.Pi.,M.Si Melantik Forum Pengurus Karang Taruna Kecamatan Rupat masa Jabatan Tahun 2017-2022.

Pelantikan Forum pengurus  Karang Taruna tingkat Kecamatan Rupat dilaksanakan di halaman kantor UPTD Kecamatan Rupat. Dihadiri oleh Camat Rupat, Hanafi, S.Pi., M.Si., Ketua Karang Taruna Kabupaten Bengkalis Misliadi, S.Hi, Ka. UPTD Sekecamatan Rupat, Pendamping Desa Sekecamtan Rupat, para atlet bola voli Sekecamatan Rupat.

 

Forum pengurus Karang Taruna Kecmatan Rupat dilantik langsung oleh Camat Rupat. Kamis,30/11/2017

 

Harapan Camat Rupat "Organisasi yang ada di Kecamatan Rupat ini ada banyak, semoga saling bersinergi dan berinovasi untuk menjadi yang terbaik. Buatlah kegiatan-kegiatan yang positif, jauhkan diri kita dari tindakan kriminal, penggunaan narkoba dan pergaulan bebas.”

 

Usai pelantikan Forum pengurus Karang Taruna oleh Camat Rupat, dilanjutkan dengan pembukaan Semi Open Tournament Bola Voli Rupat Cup I oleh Camat Rupat,  upacara pembukaan pun dilaksanakan.

 

Ketua Forum pengurus Karang Taruna Kabupaten Bengkalis, Misliadi, S.HI selaku Pembina dalam pembukaan tournament ini, menyampaikan rasa kagum terhadap antusias masyarakat dan panitia dalam penyelenggaraan tournament ini, “Kejuaraan lokal yang diselengarakan ini serasa event-event besar. Dari beberapa Kecamatan yang kita buat, Kecamatan Rupat yang paling meriah dan ramai. Saya tak menduga kalau kegiatan lokal ini dilaksanakan seperti acara resmi akan seperti ini.” Ungkap Misliadi

 

“Semoga Semi Open Tournament Bola Voli Rupat Cup I bisa berjalan lancar hingga selesai, dan semoga Rupat Cup I dan seterusnya dapat dilaksanakan secara berkesinambungan setiap tahunnya demi meningkatkan prestasi anak bangsa.